Sabtu, 25 Oktober 2014

Tips,Mengencangkan Wajah Dengan Madu Murni



Ternyata perawatan kulit dan wajah dengan madu itu sangatlah baik. Pada bidang kecantikan dan kesehatan kulit, madu sangat berperan penting untuk tahapan lulur muka (cleansing cream) karena kandungan madu yang alami tanpa ada campuran bahan kimia mampu melembabkan kulit serta nutrisi gizi pada kulit, antibiotik yang terkandung pada madu mampu untuk menghancurkan kotoran dan kuman yang masuk dalam pori – pori kulit.

Cara mendapatkan madu juga tidak terlalu sulit, di Indonesia hampir di berbagi daerah bisa didapatkan dan harganya mudah dijangkau. Namun hati – hati bila membeli madu karena banyak juga madu yang campuran sehingga bila digunakan bukan malah merawat kulit dan wajah justru menimbulkan efek negatif yang merugikan semua pihak.