Sabtu, 25 Oktober 2014

Tips,Mengencangkan Wajah Dengan Madu Murni



Ternyata perawatan kulit dan wajah dengan madu itu sangatlah baik. Pada bidang kecantikan dan kesehatan kulit, madu sangat berperan penting untuk tahapan lulur muka (cleansing cream) karena kandungan madu yang alami tanpa ada campuran bahan kimia mampu melembabkan kulit serta nutrisi gizi pada kulit, antibiotik yang terkandung pada madu mampu untuk menghancurkan kotoran dan kuman yang masuk dalam pori – pori kulit.

Cara mendapatkan madu juga tidak terlalu sulit, di Indonesia hampir di berbagi daerah bisa didapatkan dan harganya mudah dijangkau. Namun hati – hati bila membeli madu karena banyak juga madu yang campuran sehingga bila digunakan bukan malah merawat kulit dan wajah justru menimbulkan efek negatif yang merugikan semua pihak.


Cara merawat kulit dan wajah menggunakan madu adalah sebagai berikut:

=>.Aduk satu sendok madu dengan 1 butir putih telur, kemudian oleskan pada permukaan kulit bagian wajah lalu diamkan selama 30menit.
Setelah berlangsung selam 30 menit, bersihkan wajah bekas olesan madu tadi dengan air hangat dan air dingin secara bergantian.

=>Kemudian lap wajah dengan kain atau handuk agar sisa air yang ada pada wajah bersih dan supaya diketahui hasil setelah dilakukan perawatan tersebut.

Sebuah penelitian dari ahli kecantikan bahwa masker campuran dari madu dan putih telur mampu mengencangkan kulit, kandungan gizi yang terdapat pada madu dan telur berkhasiat untuk nutrisi kulit bagian dalam atau luar. Madu dan telur adalah zat higroskopis yang fungsinya menyerap racun dan kotoran dalam kulit serta sebagai perekat dan pengencang dalam pemaskeran.

=>Sesudah dibasuh dengan air hangat dan dingin secara bergantian maka kulit wajah akan tampak bersih dan kencang, pemaskeran ini bisa dilakukan 2 kali seminggu dan rasakan bedanya setelah melakukannya secara rutin selama satu bulan.

Selain untuk masker perawatan kulit dan wajah, madu juga dapat digunakan sebagai penghalus kulit pada tangan, jemari dan kuku. Kali ini campuran madu menggunakan jeruk nipis yang berkhasiat mampu mengembalikan sel – sel dan kulit yang sudah rusak atau tua menjadi muda kembali. Demikianlah artikel "Tips Mengencangkan Wajah Dengan Madu" semoga dapat bermanfaat bagi anda.(SehatAlami/Health/MMM)





Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar