Kamis, 20 Oktober 2016

Bibir Halus dan Kenyal Dengan Masker Madu Murni Buatan Sendiri


MMMResep - Sudah mencoba banyak produk pelembap bibir tapi tidak juga bisa membuat bibir gelap, pecah-pecah, dan tipis Anda menjadi bibir yang berwarna merah muda dan sehat. Saatnya Anda mempertimbangkan untuk membuat sendiri masker madu untuk bibir.

Madu merupakan emolien alami; kaya akan antioksidan dan vitamin E, yang bisa menghapus pigmentasi dari bibir; dan menambah kelembapan pada jaringan kulit sehingga membuat bibir Anda lentur dan halus. Tidak hanya itu, madu mengandung asam amino dan enzim alami yang merangsang aliran darah, melindungi bibir melawan radikal bebas, dan meningkatkan regenerasi sel kulit baru sehingga membuat bibir tampak lebih penuh.

Di dalam madu, terkandung mineral dan sifat antijamur yang melindungi kulit terhadap bakteri penyebab infeksi. Madu, bila dipakai sendiri, akan bersifat terapeutik. Namun, ketika dikombinasikan dengan bahan-bahan herbal lainnya, dapat memberikan hasil yang luar biasa.

Tertarik mencobanya? Berikut ini beberapa racikan madu yang bisa Anda buat sendiri di rumah.

1. Gliserin

Campur satu sendok teh gliserin dengan madu. Oleskan pada bibir Anda. Masker ini akan melembapkan bibir dan membuatnya menjadi halus.

2. Lemon

Campur beberapa tetes perasan lemon dengan satu sendok teh madu. Oleskan pada bibir Anda. Tunggu 15 menit kemudian sikat perlahan dan bilas. Masker ini mengandung asam sitrat untuk mengobati bibir gelap dengan menghapus pigmentasi.

3. Gula Cokelat

Campur satu teh sendok minyak zaitun dengan satu sendok teh gula cokelat dan madu. Oleskan pada bibir dengan gerakan melingkar. Diamkan selama lima menit, lalu bilas. Masker ini akan menghilangkan lapisan kulit mati.

4. Madu Murni

Cukup oleskan madu tipis-tipis pada bibir. Biarkan semalaman. Pada pagi hari, usap bibir dengan handuk lembut. Ini akan membantu menghilangkan perubahan warna pada bibir.

5. Kelopak mawar

Hancurkan beberapa kelopak mawar menjadi pasta halus, campur dengan beberapa tetes madu. Oleskan pada bibir Anda. Biarkan selama satu jam kemudian cuci. Masker ini akan memperbaiki dan melembapkan bibir yang pecah-pecah.

6. Biji delima

Campur beberapa tetes jus buah delima dengan satu sendok teh madu. Oleskan pada bibir Anda. Biarkan semalam. Pada pagi hari, scrub dan bilas. Dikemas dengan antioksidan, masker ini akan membuat bibir tampak lebih penuh dan merah muda.

7. Almond dan air mawar

Campur satu sendok teh air mawar dengan satu sendok teh madu dan setengah sendok makan bubuk almond. Oleskan pada bibir Anda, tunggu selama satu jam, lalu scrub dan bilas. Masker ini akan melembapkan dan menyembuhkan bibir Anda. Gunakan dua kali seminggu.

8. Krim susu

Campur satu sendok teh krim susu dengan madu. Oleskan pada bibir Anda dan biarkan semalaman. Pagi harinya, bibir akan tampak lebih pink dan kenyal.

7. Pisang

Pisang mengandung vitamin B yang dikenal dapat mengelupaskan kulit dan meningkatkan aliran darah. Hancurkan satu sendok makan pisang, campur dengan satu sendok teh madu dan sejumput kunyit. Oleskan pada bibir selama lima menit dan biarkan selama satu jam, lalu bilas dengan bersih.

8. Minyak zaitun

Masker ini sangat melembapkan dan meringankan pigmentasi paling gelap. Campur satu sendok makan minyak zaitun dan satu sendok teh madu. Pijat ke bibir Anda setiap malam sebelum tidur. Pagi harinya, scrub dan bilas.

Sumber : boldsky I tempo
Gambar : Honey

Baca juga Tips,Mengencangkan Wajah Dengan Madu Murni
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar